HASIL OPS LONGSOR BOGOR

Bogor - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan korban akibat bencana longsor yang terjadi di Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Korban yang bernama Anah (65) ditemukan oleh tim SAR gabungan pada jumat (29/3) sekitar pukul 16.00 WIB pada radius 15 KM dari lokasi kejadian. Jasad korban ditemukan setelah mendapatkan informasi dari warga yang sedang mencari ikan dalam kondisi telungkup, mengapung di atas permukaan air tepatnya di aliran Kali Cikeas, Perumahan Kristal Garden Residence, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
“Kami temukan jasad korban pada petang tadi berkat sinergi dari tim SAR gabungan yang sudah melakukan pencarian hingga hari keenam ini, jenasah kemudian selanjutnya dievakuasi menuju RSUD Cibinong untuk nantinya kita serahkan kepada pihak keluarga.” ungkap Desiana Kartika Bahari, S.E., M.H., QGIA., Kepala Basarnas Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR. Pencarian terhadap korban yang memasuki hari keenam ini dilakukan dengan melakukan penyisiran di sepanjang aliran kali Cikeas menggunakan perahu karet hingga radius 15 KM dari lokasi kejadian, kemudian penyisiran secara visual melalui jalur darat juga dilakukan oleh tim SAR gabungan. Dan terakhir penyelaman juga dilakukan di titik-titik yang dicurigai adanya korban. Puluhan personil SAR gabungan dikerahkan dalan upaya pencarian terhadap korban, diantaranya terdiri dari Basarnas Jakarta, BPBD Kab. Bogor, Damkar Kab. Bogor, Satlinmas Kab.Bogor, Camat Babakan Madang, Kepala Desa Sentul, Bhabinkantibmas Desa Sentul, Babinsa Desa Sentul, Tagana Kab.Bogor, PMI Kab.Bogor, Core ORARI, APPI, Karta Cibinong Rescue, WMI, Squad Gunung Putri, Safety Riding Polres Bogor, JKU Polmas Resort Bogor, Salam AID, Relawan Pasundan Bogor, TKSK Babakan Madang, Pol PP Babakan Madang, Polsek Babakan Madang, LPMD/BPD Desa Sentul, KSB Desa Karang Tengah, KATAR Rescue, LPSM Kec.Babakan Madang, Puskesmas Sentul, CVI, SAR MTA, SAR Dog, REPOTIN, GEMA WANA, Polres Bogor, RMB, PPM Kab.Bogor, Randujajar Rescue, PMI Jaksel, Polairud Pondok Cabe, Destana, Redkar Kab.Bogor, Polmas Bogor Raya, REGACI, Relasi Rescue, dan masyarakat.
Anah (65) merupakan salah satu korban akibat bencana alam tanah longsor yang terjadi pada minggu (24/3) sekitar pukul 20.00 WIB di Kp. Babakan Rawa Hawur, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.